UNG Raih Medali Perak Pada Kegiatan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) 2023

Oleh: Fikri Wantufretd hx p hr . 2 Desember 2023 . 16:27:29

Kelompok Mahasiswa pelaksana PKM berhasil mencatatkan prestasi pada kompetisi Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional tahun 2023. Pada kompetisi bergengsi yang dilaksanakan Kemendikbudristek, mahasiswa terbaik UNG tersebut berhasil meraih medali perak kategori presentasi Program Kreativitas Mahasiswa - Kewirausahaan (PKM-K). Kegiatan PIMNAS 2023 dilaksanakan di Universitas Padjadjaran, Bandung.

Pada pimnas 2023 kali ini, kelompok PKM-K Kedokteran yang diketuai M Rizky Pratama Saiu mengangkat judul KARAWO-HITS: Kerawang Motif Histologi Jaringan Tubuh Manusia Berbasis Aplikasi Pixelart sebagai Upaya Meningkatkan Nilai Jual Kerajinan Kerawang, keunggulan produk kewirausahaan tersebut berhasil mengantarkan kelompok menjadi yang terbaik.

Wakil rektor bidang kemahasiswaan dan alumni Prof. Muhamad Amir Arham, M.E., mengaku gembira dengan pencapaian membanggakan kelompok PKM-K Kedokteran. Raihan perak tersebut merupakan salah satu prestasi terbaik yang dicatatkan mahasiswa UNG pada kompetisi PIMNAS.

"Selamat untuk medali perak PIMNAS 2023 untuk mahasiswa kedokteran. Ini merupakan Medali pertama untuk UNG selama keikutsertaan pada kompetisi antar mahasiswa tersebut. Terima kasih untuk semua pihak yg telah mendukung pencapaian ini," ujar Amir.

Agenda

7 - 31 Maret 2022

Upload Proposal PKM

Batas Akhir Upload Proposal Program Kreativitas Mahasiswa

28 Februari - 01 Maret 2019

Pelatihan Karir bagi Alumni & Mahasiswa Semester Akhir

Pukul : 08.00 Wita S.d Selesai
di Gedung UPT. PKM UNG

11 - 24 Januari 2019

Penginputan Proposal PKM Karya Tulis dan PKM GFK

PKM GT (Gagasan Tertulis)
PKM AI (Artikel Ilmiah)
PKM GFK (Gagasan Futuristik Konstruktif)

26 Desember - 08 Januari 2018

Penginputan Proposal PKM 5 Bidang

Batas pemasukkan s/d 08 Januari 2019